Thursday, 28 March, 2024

Tips Menyiasati Kamar Mandi Sempit


kamar mandi

Mandi merupakan kegiatan harian yang biasanya dilakukan lebih dari satu kali dalam satu hari. Kegiatan yang dilakukan di kamar mandi ini biasanya memakan waktu yang cukup lama. Sehingga kenyamanan di kamar mandi menjadi poin penting setiap pemilik rumah. Bagaimana jika Anda memiliki kamar mandi yang sempit ? Apakah masih bisa nyaman?

Jawabannya tentu saja bisa. Hal ini akan sangat tergantung pada kreativitas dan trik yang dapat Anda gunakan untuk menciptakan kesan lapang pada kamar mandi.

Berikut ini beberapa diantaranya.

  1. Gunakan shower.

Shower yang bentuknya pancuran yang dihubungkan pada selang air. Merupakan salah satu solusi jitu. Shower sangatlah hemat ruang, Anda cukup menempelkannya di bagian dinding kamar mandi. Sehingga Anda tidak perlu membuat bak air di kamar mandi Anda.

  1. Gunakan pintu kaca.

Jika kamar mandi Anda memiliki sekat, maka pastikan sekat tersebut terbuat dari kaca. Karena kaca yang bening tidak akan memberikan kesan sempit dan sumpek pada kamar mandi Anda. Pilihlah kaca dengan ketebalan yang cukup agar tahan panas dan tidak mudah pecah.

  1. Pasang lah cermin.

Lain cermin lain juga kaca. Jika kaca digunakan sebagai sekat. Cermin digunakan untuk merias, namun cermin memiliki nilai plus jika disimpan di dalam kamar mandi yang sempit. Karena pantulan ruang yang dimiliki cermin dapat membuat kesan lapang danĀ luas pada kamar mandi Anda.

  1. Gunakan keramik motif kecil.

Jika kamar mandi Anda sempit pilihlah keramik dengan motif kecil dan pastikan motifnya tidak terlalu mendominasi. Karena jika sebaliknya maka akan terkesan sesak dan lebih sempit. Pilih juga warna sangat yang cenderung terang. Warna warna seperti ini dapat memberikan kesan lapang. Warna cream, abu muda ataupun pastel cocok untuk kamar mandi sempit

Itulah beberapa tips yang dapat Anda lakukan untuk menyiasati kamar mandi Anda yang sempit. Berbagai bahan tersebut dapat Anda peroleh di Ikea. Ikea merupakan perusahaan terbesar dan terlengkap yang menyediakan berbagai jenis furniture dan perlengkapan rumah lainnya.