Thursday, 21 November, 2024

Beberapa Pengaruh Anak Mandiri dan Kecerdasan


anak mandiri

Orang tua mana yang tidak menginginkan anaknya menjadi mandiri? Seluruh orang tua menginginkan anaknya mampu mengatasi hambatan yang muncul dalam hidupnya tanpa harus bergantung pada orang lain. Hubungan antara kemandirian dan kecerdasan memang tidak dapat dipungkiri.

Asahan pola pikir untuk selalu aktif yang dibiasakan sejak kecil menjadikan si kecil tumbuh dengan berbagai pengetahuan baru yang tidak akan didapatkan oleh anak yang manja. Beberapa pengaruh anak mandiri dan kecerdasan.

anak mandiri
anak mandiri

Mengetahui hal baru

Dalam pola asuh yang diterapkan oleh orang tua untuk mendidik anak menjadi pribadi yang mandiri terdapat banyak sekali langkahnya. Langkah-langkah yang dilakukan orangtua tersebutlah yang menjadikan anak mengetahui dan mempelajari hal-hal baru dari sesuatu yang kecil. Misalnya mengenali jenis makanan, mengenali rasa makanan, belajar agar makan tidak berceceran dan lain sebagainya. 

Mengontrol emosi

Emosi merupakan sesuatu yang berpengaruh penting dalam aspek kehidupan. Pengontrolan emosi ini dapat dibiasakan sejak masih balita. Ketika anak sudah dibiasakan mengendalikan emosi sejak dini maka ia akan tumbuh menjadi pribadi yang memiliki kecerdasan emosi yang baik. berbeda halnya dengan anak yang terbiasa dimanja maka kecerdasan emosi yang nantinya berkembang adalah kecerdasan emosi yang kurang baik.

Semangat belajar

Belajar mengenal hal-hal baru dalam lingkungan maupun kehidupan si kecil sangat berpengaruh pada semangat belajarnya kelak. Kebiasaan mempelajari sesuatu hal baru sejak kecil dapat menumbuhkan rasa ingin tahu yang tinggi. Tentunya ini akan sangat berdampak pada semangat belajar yang keras dan tidak mudah menyerah.

Mengenal lingkungan

Memperkenalkan lingkungan pada si kecil menjadi solusi agar ia mengenal lingkungannya dengan baik. Proses ini juga dapat mengembangkan kecerdasannya dalam bersosialisasi kepada masyarakat. Manfaat dari kecerdasan sosialisasi nantinya akan membawanya aktif untuk mengenal berbagai pengetahuan baru di lingkungannya.

Sebagai orang tua yang baik sebaiknya selalu mengawasi dan mengawal pertumbuhan si kecil menuju anak mandiri. Selalu mendukungnya mengenal hal-hal baru menjadikan ia tidak takut dalam mempelajari sesuatu yang masih asing baginya. Dukung ia dengan asupan nutrisi yang terpenuhi yang dapat Moms dapatkan di S-26 NutriSure. Sehingga kebutuhan nutrisi dalam pertumbuhannya dapat terpenuhi secara maksimal.