Friday, 14 March, 2025

6 Tahap Produksi Susu UHT agar Bebas Bakteri


Susu ultra high temperature atau dikenal dengan UHT melalui proses produksi yang cermat untuk memastikan kualitas dan keamanannya. Proses produksi tersebut melibatkan tahapan-tahapan khusus, termasuk pemanasan yang berfungsi untuk menghilangkan bakteri jahat. Apakah Anda penasaran bagaimana tahap produksi susu UHT hingga sampai ke pelanggan? Simak di sini!

Begini Tahap-Tahap Produksi Susu UHT

Setidaknya ada 6 tahapan produksi susu ultra high temperature (UHT) yaitu sebagai berikut:

1. Susu Segar

Semua susu yang ada di pasaran pasti berawal dari susu segar, termasuk susu ultra high temperature (UHT) ini. Susu segar yang berasal dari hewan penghasil susu, kemudian dikemas pada sebuah tangki pendingin dengan suhu 4-5 derajat celcius. Fungsinya untuk menghambat pertumbuhan enzim dan mikroorganisme patogen. 

2. Pencampuran Bahan

Setelah mendapatkan susu segar, produsen selanjutnya akan mencampurnya dengan bahan baku lainnya. Bahan baku yang digunakan untuk setiap brand bisa berbeda-beda. Beberapa di antaranya yaitu perisa, gula, dan lain sebagainya. Pencampuran menggunakan turbo mixer dengan suhu 55 derajat celcius. 

3.  Pemanasan atau Pasteurisasi

Nah, salah satu proses terpenting dari produksi susu ultra high temperature yaitu pemanasan atau pasteurisasi. Pemanasan dilakukan menggunakan suhu di bawah 100 derajat celcius untuk membunuh bakteri patogen, sehingga susu jauh lebih sehat. 

4. Sterilisasi

Proses pensterilan ini menggunakan suhu yang sangat tinggi, sehingga disebut ultra high temperature. Suhu yang digunakan mencapai 140 derajat celcius untuk memastikan seluruh spora dan mikroorganisme di dalam susu telah mati. Waktu sterilisasi hanya 4 detik saja, sehingga kandungan lainnya tetap aman. 

5. Homogenisasi

Susu ultra high temperature melalui proses homogenisasi. Tujuannya untuk membuat serta mempertahankan kestabilan globula lemak susu. Selain itu, proses ini juga membuat susu memiliki cita rasa yang lezat.

6. Pengemasan

Tahapan terakhir yaitu pengemasan menggunakan karton khusus. Sebelum digunakan untuk mengemas susu, karton perlu disemprot larutan khusus bernama hidrogen peroksida. 

Itulah 6 tahap produksi susu UHT atau ultra high temperature yang perlu Anda ketahui. Susu ultra high temperature dari Greenfields memiliki kelezatan dan nutrisi yang lengkap, cocok untuk semua usia. Banyak pilihan untuk Anda seperti Chocolate UHT Milk, Low Fat UHT Milk, Full Cream UHT Milk, dan masih banyak yang lainnya.